GARUT – Forum Komunikasi BEM sekabupaten Garut menggelar acara silaturrahmi dan konsolidasi pada tanggal 16 Februari 2022 di aula pertemuan organisasi mahasiswa, IPI Garut.
Acara ini dihadiri oleh seluruh presiden mahasiswa yang ada di kabupaten Garut, dengan mengangkat issue-issue faktual dan potensial di kabupaten Garut. Acara yang berlangsung dari pukul 12.30 WIB ini diawali dengan standing argumen dari masing-masing presiden mahasiswa terkait culture organisasi di kampus masing-masing. Hal ini perlu disampaikan agar setiap kampus bisa saling melengkapi satu sama lain serta memberikan referensi gerakan mahasiswa pada hari ini.
Zidan Habiburrohman, selaku presiden mahasiswa STAI Persis Garut yang juga ikut berpartisipasi pada acara kali ini mengatakan “forum seperti ini harus berorientasi ke arah peningkatan kualitas mahasiswa di kabupaten Garut, mahasiswa harus jadi yang terdepan dalam menyikapi issue sosial masyarakat, kebijakan publik serta issue pendidikan. Jika mahasiswanya tidak kompak, maka issue-issue diatas akan sulit terjawab dan terselesaikan. Kami jga berharap agenda seperti ini jangan hanya berhenti pada kali ini saja, jangan hanya jadi ajang saling membual saja apalagi jadi wadah sarang politik kekuasaan”. pungkasnya.
Kemudian acara dilanjutkan dengan pembentukan dan pengukuhan Forum Komunikasi BEM sekabupaten Garut dengan dibagi kepada beberapa sektor, diantaranya; sektor kajian issue pendidikan, issue lingkungan hidup, issue sosial masyarakat dan juga issue ekonomi.(Wen)